Menkominfo Deteksi Daerah ‘Low’ Sinyal, Hitung Suara Pemilu Aman

Avatar photo

- Jurnalis

Sabtu, 3 Februari 2024 - 07:59 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Tulungagung,AZMEDIA.CO.ID-Menteri Komunikasi dan Informatika Budi Arie Setiadi menjamin masalah sinyal internet di beberapa daerah sudah ditangani buat menunjang perhitungan suara berjenjang atau rekapitulasi suara Pemilu 2024.
“Sinyal misalnya, ada beberapa daerah yang low sinyal, tapi sudah [ditangani] semua, supaya upload PPK (Panitia Pemilihan Kecamatan) ke kecamatan ke KPU kabupaten dan provinsi dan pusat lancar, itu tugas kami. Kita yakin pemilu ini berlangsung jujur dan aman,” ujar dia, di Kabupaten Gowa, Sulsel, Kamis (1/2).

Gedung Kemenkominfo Menkominfo Deteksi Daerah 'Low' Sinyal, Hitung Suara Pemilu Aman

Data Speedtest dari Ookla per Desember 2023 memperlihatkan perbedaan beberapa daerah.
Contohnya, daerah dengan kecepatan internet fixed tertinggi, yakni Kuta Utara, Badung, Bali, yang punya kecepatan download 49,10 Mbps, upload 46,18 Mbps, dan latensi 4 ms.
Selain itu, Mengwi, Badung, Bali, punya kecepatan download (45,02 Mbps), upload (43,66 Mbps), latensi (4 ms).

Baca Juga :  Terbukti Pindahkan Suara Parpol ke Caleg, Anggota PPK di Tulungagung Dipecat

Di belahan RI lain, Situbondo, Jawa Timur, punya kecepatan download 17,43 Mbps, upload 10,59 Mbps, dengan latensi 11 ms. Lebih ngenes lagi Pacitan, Jatim, dengan kecepatan unduh 8,59 Mbps, kecepatan unggah 7,12 Mbps, dan latensi 18 ms.

Selain itu, berdasarkan Survei Asosiasi Penyelenggara Jasa Internet Indonesia (APJII) 2024, jumlah penduduk yang belum terkoneksi internet pada 2024 mencapai 57.132.721 jiwa.

Ketimpangan sinyal pun tampak. DIY jadi provinsi dengan tingkat penetrasi tertinggi, yakni 88,73 persen warganya terjangkau internet (1,58 persen dari angka nasional).

Sementara, Papua Pegunungan cuma 57,30 persen dengan kontribusi 0,39 persen secara nasional.

Berita Terkait

LPK-RI Minta Kejelasan Status Jalan Waduk Wonorejo, Surati Bupati, BBWS, dan Perhutani, serta Ajukan RDP ke DPRD Tulungagung
Pemkab Kediri Hidupkan Kembali Situs Tondowongso: Jejak Mataram Kuno Siap Jadi Destinasi Wisata
204 SK PPPK Formasi 2024 Diserahkan Wakil Bupati Kediri, Begini Pesan Mas Dhito
Polres Tulungagung Gelar Panen Raya Jagung Serentak Dukung Swasembada Pangan
Remaja 15 Tahun Tewas Seketika Disasak Mobil APV yang Ambil Jalur
Mahasiswa Gelar Aksi di DPRD Tulungagung, Bupati Tegaskan Tak Ada Kriminalisasi Aktivis
Pemkab Kediri Fasilitasi 85 Jenis Pelayanan di MPP
Bupati Hanindhito Larang ASN Pemkab Kediri Pamer Gaya Hidup Berlebihan
Berita ini 42 kali dibaca

Berita Terkait

Rabu, 1 Oktober 2025 - 16:30 WIB

LPK-RI Minta Kejelasan Status Jalan Waduk Wonorejo, Surati Bupati, BBWS, dan Perhutani, serta Ajukan RDP ke DPRD Tulungagung

Rabu, 1 Oktober 2025 - 16:11 WIB

Pemkab Kediri Hidupkan Kembali Situs Tondowongso: Jejak Mataram Kuno Siap Jadi Destinasi Wisata

Rabu, 1 Oktober 2025 - 15:57 WIB

204 SK PPPK Formasi 2024 Diserahkan Wakil Bupati Kediri, Begini Pesan Mas Dhito

Selasa, 30 September 2025 - 16:27 WIB

Polres Tulungagung Gelar Panen Raya Jagung Serentak Dukung Swasembada Pangan

Selasa, 30 September 2025 - 16:25 WIB

Remaja 15 Tahun Tewas Seketika Disasak Mobil APV yang Ambil Jalur

Berita Terbaru

News Update

Remaja 15 Tahun Tewas Seketika Disasak Mobil APV yang Ambil Jalur

Selasa, 30 Sep 2025 - 16:25 WIB